March 9, 2013

~ Menguntungkan Orang Lain ~


Selasa, 5 Maret 2013

Menguntungkan Orang Lain

“ Jika hati memikirkan kepentingan umat manusia maka Tuhan memberkahi dengan jasa                kebajikan.’’

           Dr. David McCleland dari HARVARD MEDICAL SCHOOL mengamati dalam penelitiannya bahwa ketika orang-orang merasa disayangi dan juga saat mereka memberikan kasih sayang ternyata kadar imunoglobulin mereka meningkat. Imunoglobulin adalah antibodi yang membunuh virus dalam tubuh . Meningkatnya imunoglobulin, akan meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan.

         
            Apa yang baru saja kita baca bukan hasil riset dari fakultas kedokteran negeri antah -berantah atau pendidikan medis yang tak jelas juntrungnya, tetapi adalah sekolah kedokteran yang terkemuka- Harvard. Bahwa pengobatan tanpa meninggalkan apa yang bisa dilakukan dunia medis ternyata sangat didukung oleh hubungan antar manusia.

            Kasih diantara sesama tidak hanya mendatangkan manfaat secara batiniah tetapi juga tubuh jasmani.
Ketika kita berbicara tenteng tugas Pembina ketuhanan untuk menguntungkan orang lain maka jelas memberi kasih adalah bagian dari kewajiban kita. Biarkan umat-umat merasakan bahwa kita mengasihinya . Mulailah dengan sapaan yang lembut, berilah perhatian kepada masalah yang dihadapi saudara-saudara kita tanpa tendensi apapun. Biarkan ketulusan dalam hati mengalir keluar dari diri kita.

“ Ajarilah kami untuk mempersembahkan
  doa dan khousou bagi orang-orang lain
  Ajarilah kami, ya Lau Mu yang suci
  untuk tak lagi egois, bertendensi, penuh pura-pura.’’

***

No comments:

Post a Comment